Ruang tamu merupakan area yang cukup sentral bagi suatu hunian. Seperti namanya, ruang tamu berfungsi sebagai tempat untuk menerima tamu. Tentunya dengan fungsinya yang sepenting itu, dekorasi ruang tamu harus dibuat seindah dan senyaman mungkin.
Dengan maraknya model rumah minimalis, luas ruang tamu pun umumnya akan kecil. Namun jangan khawatir, sebab dengan kreativitas Anda bisa membuat ruang tamu terlihat lebih luas dengan menambah beberapa dekorasi. Dekorasi yang tepat juga akan mempercantik ruang tamu Anda.
Berikut ini dekorasi ruang tamu yang bisa Anda terapkan untuk menghias dan membuat ruang tamu terlihat lega.
Menggunakan Perabot Multifungsi
Anda dapat menggunakan perabot multifungsi untuk membuat ruang tamu terlihat lebih luas. Dengan menggunakan perabot multifungsi, Anda dapat menghemat banyak ruang pada area living room. Daripada membeli sofa berukuran besar yang menghabiskan banyak tempat, sebaiknya gunakan sofa two seater dengan tambahan ottoman kecil.
Gunakan Warna Cat Terang untuk Terlihat Lega
Penggunaan cat dinding berwarna cerah juga dapat memberikan ilusi ruangan terlihat lebih lega. Anda dapat memilih warna putih, soft yellow, gading, atau warna cerah lainnya yang juga berfungsi untuk memantulkan cahaya matahari agar ruangan terlihat lebih luas. Anda bisa menambahkan dekorasi lukisan untuk mempercantik ruangan.
Memanfaatkan Dinding Rumah untuk Dekorasi
Dekorasi ruang tamu lainnya adalah dengan memanfaatkan area dinding rumah. Selain memperluas ruang tamu, dekorasi pada dinding juga dapat mempercantik ruang tamu Anda. Anda dapat menggunakan foto, lukisan, atau bahkan rak tempel untuk meletakkan pajangan kecil.
Memasang Cermin untuk Ilusi Luas
Cermin dapat memberikan ilusi optik yang membuat ruangan terlihat lebih luas. Anda bebas menentukan ukuran cermin, tapi disarankan menggunakan cermin ukuran sedang dan diletakkan di dinding untuk memaksimalkan efek lapang.
Menggunakan Tanaman Hijau Sebagai Hiasan
Tanaman hijau juga dapat menambah kesan sejuk dan tenang. Anda dapat menaruh tanaman hijau di sudut ruangan atau atas meja. Anda dapat memilih ingin menggunakan tanaman asli atau buatan. Tanaman asli akan membantu menjaga kualitas udara ruangan, sedangkan tanaman palsu lebih mudah karena tidak harus ada perawatan.
Memanfaatkan Cahaya Alami
Cahaya alami juga dapat membuat ruang tamu Anda terlihat lebih luas. Anda dapat memaksimalkan cahaya matahari yang masuk dengan memasang jendela besar atau menggunakan atap dari kaca. Dipadukan dengan cat warna cerah, ruang tamu Anda akan terlihat lebih luas.
Menambah Lukisan Landscape
Lukisan landscape juga merupakan dekorasi yang bagus untuk ruang tamu Anda. Menaruh lukisan lebar di dinding dapat membuat ruang tamu Anda lebih hidup dan aesthetic. Meskipun cenderung mahal, lukisan terbukti dapat mempercantik ruang tamu Anda.
Memasang Kaca Jendela Besar
Jendela besar dapat memberikan ruang tamu Anda cahaya matahari yang cukup. Ruang tamu Anda akan terlihat lebih menawan ketika memadukan pencahayaan alami dengan cat warna abu-abu. Kaca jendela yang besar juga dapat membuat ruang tamu Anda terlihat lebih luas.
Menggunakan Karpet Ukuran Besar
Karpet juga merupakan dekorasi ruang tamu yang cukup penting. Sebelum memilih jenis karpet, Anda harus perhatikan desain ruang tamu. Hindari menggunakan karpet dengan motif berlebihan karena bisa membuat ilusi ruang tamu menjadi semakin sempit. Pemilihan bahan juga harus diperhatikan agar Anda lebih nyaman berada di ruang tamu.
Gunakan Sofa Berukuran Sedang
Selain hiasan, furniture seperti sofa juga harus diperhatikan. Disarankan membeli sofa ternyaman sesuai selera Anda karena sofa dan meja kecil adalah furniture penting di ruang tamu. Pilihlah sofa yang cocok dengan konsep ruang tamu Anda.
Dekorasi Ruang Tamu dengan Perabotan Kecil
Pertimbangkan bobot dan warna suatu furniture atau aksesori jika akan diletakkan di ruang tamu. Pilih furniture atau aksesori dengan potongan yang kecil karena bobot yang besar dan berat justru akan mempersempit ruang. Gunakan juga dekorasi berwarna netral agar ruang tamu tidak terkesan ramai dan sesak.
Penutup
Itulah ide dekorasi ruang tamu yang akan membuat ruangan tampak lebih lapang. Temukan inspirasi dekorasi ruangan lainnya untuk hunian Anda di Pashouses.
Pashouses adalah platform properti yang menyediakan layanan jual dan beli rumah second dengan proses yang cepat, anti ribet, dan mudah. Di Pashouses Anda bisa menjual rumah dengan harga terbaik atau mencari rumah dijual yang siap huni.