Panduan » Living » 13 Inspirasi Desain Dapur Minibar Cantik

13 Inspirasi Desain Dapur Minibar Cantik

dapur mini bar cantik
Daftar Isi

Pernah berpikir untuk membuat dapur minibar cantik di rumah? Minibar dapur bisa menjadi solusi bagi Anda yang memiliki ruangan terbatas. Daripada membuat ruangan khusus meja makan yang membutuhkan tambahan lahan, sebaiknya yuk buat dapur mini baru di rumah!

Apa Itu Dapur Minibar? 

Minibar merupakan istilah untuk sebuah area dimana Anda dapat menikmati minuman atau makanan. Konsep ini awalnya populer di negara-negara Eropa dan Amerika, lalu mulai diadaptasi di banyak negara-negara Asia, salah satunya Indonesia. 

Salah satu ciri khas minibar adalah bagian kursi yang cukup tinggi melebihi meja. Meskipun minibar bisa diletakkan di mana saja, kebanyakan minibar ditempatkan pada area dapur karena bisa digunakan sebagai area makan sambil mengobrol dengan keluarga.

Interior dapur dengan minibar justru akan membuat kegiatan tersebut menjadi lebih menyenangkan. Dapur minibar cantik umumnya memiliki dua hingga empat kursi dengan ketinggian 110-115 cm. Sementara untuk luas dapur minibar kurang lebih 30-50 cm. 

Inspirasi Desain Dapur Minibar

Sudah yakin untuk membuat dapur minibar? Jangan khawatir jika akan memakan banyak space. Ada banyak model minibar cantik nan mungkin yang bisa menjadi inspirasi untuk hunian Anda. Simak di sini!

Minibar Bertema Vintage

Minibar Bertema Vintage
Sumber: Koloapp

Minibar dengan tema vintage dapat memberikan Anda kesan klasik yang menawan saat Anda menikmati teh dan sarapan saat bersama keluarga. Dengan menambahkan kayu berwarna gelap, minibar Anda akan menjadi lebih menarik dipadukan dengan tembok bata atau keramik dapur bermotif unik ala vintage.

Baca Juga:  11 Inspirasi Wall Moulding Agar Hunian Semakin Modern

Dapur Minibar Modern Minimalis

Dapur Minibar Modern Minimalis
Sumber: grid.id

Minibar dengan konsep modern minimalis adalah desain yang paling banyak digemari karena simpel tetapi memaksimalkan fungsi setiap furnitur yang digunakan. Anda bisa menggunakan meja lipat yang dipadukan dengan warna-warna hangat, seperti krem, cokelat muda, atau putih. 

Minibar Nuansa Scandinavian

Minibar Nuansa Scandinavian
Sumber: intwohomes

Konsep scandinavian mengedepankan fungsi juga pada interior yang tenang dan nyaman. Minibar dengan nuansa scandinavian didominasi warna putih dan lantai kayu sederhana. 

Outdoor Minibar

Outdoor Minibar
Sumber: home-designing

Jika dilihat dari fungsinya sebagai area berkumpul untuk mengobrol, tidak ada salahnya jika Anda membuat dapur minibar cantik di outdoor. Konsep ini akan sangat cocok untuk hunian yang memiliki halaman belakang atau bahkan rooftop. Menikmati santapan dengan pemandangan luar akan menjadi cara paling tepat untuk menutup hari. 

Desain Minibar Alami dengan Sentuhan Kayu

Desain Minibar Alami dengan Sentuhan Kayu
Sumber: homedit

Konsep minibar ini cocok bagi Anda yang memiliki rumah dengan tema nature. Dengan banyaknya sentuhan kayu di dekorasinya, membuatnya terlihat lebih sejuk. Jangan lupa menambahkan hiasan berupa tanaman gantung agar tidak monoton dan semakin  mempercantik dapur Anda.

Nuansa Serba Putih Pada Minibar

Nuansa Serba Putih Pada Minibar
Sumber: delightfull

Minibar dengan nuansa serba putih dapat membuat dapur Anda terlihat lebih bersih, lapang, dan menawan. Anda dapat menggunakan kursi kayu dipadukan dengan meja berbahan marmer agar minibar dapur terlihat lebih mewah.

Minibar Dapur Ala Japandi

Minibar Dapur Ala Japandi
Sumber: storynorth

Desain Japandi atau Japanese Scandinavian sangat populer akhir-akhir ini. Konsep ini memiliki ciri khas akan material yang alami, penggunaan warna netral seperti putih, furnitur yang minimalis, dan mini dekorasi. Membuat dapur minibar cantik ala Japandi sangat direkomendasikan jika ingin dapur terlihat minimalis. Jangan lupa tambahkan unsur Jepang pada dapur minibar Anda. 

Dapur Minibar Classy

Dapur Minibar Classy
Sumber: decoist

Selain membuat dapur minibar cantik, Anda juga bisa membuat minibar classy. Konsep ini memadukan furnitur meja dan kursi berbahan kayu gelap dengan lampu gantung yang menarik. Untuk menambah kesan classy pada dapur, gunakan dekorasi gelap. 

Baca Juga:  11 Perpaduan Keramik Lantai dan Dinding Kamar Mandi yang Indah

Minibar dengan Sentuhan Marmer

Minibar dengan Sentuhan Marmer
Sumber: mirachinterior

Sentuhan marmer juga sangat cocok bagi Anda yang ingin memiliki dapur minibar yang mewah. Gunakah kursi tinggi dan lampu besar yang menawan untuk menambah kesan mewah pada dapur Anda.

Dapur Minibar Cantik nan Feminin

Dapur Minibar Cantik nan Feminin
Sumber: mydesiredhome

Untuk menambah kesan cantik dan feminin pada dapur minibar, Anda bisa menggunakan warna pink. Padukan dengan furnitur berwarna putih atau cokelat agar kesan feminin tidak begitu dominan. 

Dapur Minibar Elegan Monokrom

Dapur Minibar Elegan Monokrom
Sumber: delightfull

Inspirasi desain dapur minibar selanjutnya adalah monokrom dengan lampu hias yang estetik. Anda bisa memasukan warna putih dan hitam pada kitchen set dan meja minibar. Perhatikan juga dalam memilih lantai dapur agar serasi dengan konsep ini. 

Nuansa Colorful yang Menyenangkan

Nuansa Colorful yang Menyenangkan
Sumber: boardandvellum

Dapur minibar cantik bernuansa colorful juga dapat Anda jadikan pilihan. Menggunakan pilihan warna yang beragam, akan meningkatkan mood Anda untuk memulai hari. Misalnya saja menggunakan meja kayu pada minibar yang digabungkan dengan kursi warna-warni. Meskipun colorful, pastikan untuk memadukan warna dan motif yang serasi agar tidak terlihat berantakan. 

Menggunakan Material Metal ala Industrial

Menggunakan Material Metal ala Industrial
Sumber: kustomkleaning

Konsep industrial juga cocok untuk dapur minibar. Dengan menggunakan bahan dasar metal, konsep ini akan memberikan kesan kokoh dan tegas untuk dapur Anda. selain material metal, Anda juga bisa memadukannya dengan aksen kayu pada meja dan laci serta parket kayu untuk di lantai. 

Sudah menemukan desain dapur minibar cantik untuk hunian Anda? Memiliki dapur dengan minibar bisa meningkatkan harga jual rumah Anda. 

Jika Anda berencana untuk menjual rumah dengan harga terbaik, percayakan ke Pashouses. Jual rumah di Pashouses anti ribet karena Anda hanya perlu memasukkan data rumah yang akan dijual. Tim Pashouses akan memberikan penawaran dalam 5 hari kerja. Informasi lebih lanjut, kunjungi Pashouses.id

Baca Juga:  Mengenal Atap Fiber untuk Hunian yang Lebih Estetik
Share:
Panduan Terkait