Panduan » Membeli Rumah » Beli Rumah Fully Furnished, Apakah Tepat untuk Anda?

Beli Rumah Fully Furnished, Apakah Tepat untuk Anda?

Beli Rumah Full Furnished, Apakah Tepat untuk Anda
Daftar Isi

Hendak membeli rumah? Ada banyak faktor yang perlu dipertimbangkan terlebih dahulu. Misalnya, harga, lokasi rumah, jumlah ruang yang tersedia, kemudahan akses ke fasilitas publik, serta lingkungan sekitar.

Setelah itu, Anda juga harus memilih jenis rumah berdasarkan kebutuhan: apakah beli rumah fully furnished atau tidak? Untuk pertimbangan lebih lanjut, simaklah informasi selengkapnya berikut!

Apa itu rumah fully furnished?

Istilah rumah fully furnished merujuk pada hunian dengan furnitur lengkap yang dapat memudahkan seseorang tinggal dengan nyaman. Rumah seperti ini berisi beragam perabot, seperti ranjang, meja dan kursi ruang makan, sofa, lemari, meja dapur, dan rak. Terdapat pula perlengkapan rumah dasar, antara lain, tirai, lampu, tikar, mesin cuci, televisi, AC, pemanas air, serta alat masak dan makan.

Kelebihan membeli rumah fully furnished

Ada banyak keunggulan yang bisa Anda rasakan ketika membeli jenis rumah ini.

  • Memudahkan pindah rumah karena tidak perlu membawa furnitur lagi dari luar.
  • Menghemat pengeluaran dari pembelanjaan atau pengiriman furnitur.
  • Cocok untuk seseorang yang baru pertama kali membeli rumah dan belum memiliki sebagian besar perabot rumah tangga.

Kekurangan membeli rumah fully furnished

Selain memperhatikan keunggulan, Anda juga mempertimbangkan kekurangan membeli tipe rumah ini.

  • Kemungkinan harus mengurus kredit furnitur secara terpisah.
  • Dapat menghentikan transaksi apabila pembeli dan penjual tidak bisa menetapkan harga untuk setiap furnitur.
  • Anda harus mengeluarkan dana lebih besar karena harus membayar rumah sekaligus perabot di dalamnya.

Intinya, beli rumah fully furnished merupakan keputusan pribadi. Luangkan waktu untuk mempertimbangkan: apakah rumah fully furnished memang tepat untuk Anda atau tidak?

Jika memang solusi tepat, tinggal cari rumah fully furnished yang diimpikan. Caranya? Eksplor berbagai pilihan dan layanan beli rumah di Pashouses!

Baca Juga:  Siapkan 6 Biaya KPR di Luar Cicilan, Saat Beli Rumah Impian

Pashouses menyediakan “Loveable Houses”, yaitu koleksi rumah fully furnished yang sudah didesain ulang sehingga dapat memenuhi kebutuhan penghuni masa kini. Jadi, Anda tidak perlu bingung lagi mendesain interior rumah nantinya.

Tertarik membeli rumah fully furnished di Pashouses? Konsultasikan saja dengan Pashouses Expert Consultant!

Share:
Panduan Terkait