Panduan » Membeli Rumah » Simulasi & Persyaratan KPR BRI Terbaru 2023

Simulasi & Persyaratan KPR BRI Terbaru 2023

KPR BRI
Daftar Isi

Bank-bank ternama di Indonesia memiliki program Kredit Pemilikan Rumah (KPR) dengan skema yang berbeda-beda. Salah satu bank nasional yang menawarkan pembiayaan pembelian rumah adalah BRI, yang banyak dijadikan opsi seseorang membeli rumah impian karena menawarkan banyak keuntungan. 

Berniat untuk mengambil KPR Bank BRI? Yuk, simak penjelasannya lebih lanjut.

Mengenal Program KPR Bank BRI 

Untuk memfasilitasi nasabah yang ingin memiliki hunian terbaiknya, BRI memiliki dua jenis program KPR yang bisa dipilih. 

KPR Non Subsidi

Melalui program KPR BRI, Anda bisa memiliki properti berupa rumah tinggal, apartemen, condotel, ruko, atau rukan. Program ini berlaku untuk pembelian rumah baru, rumah bekas, refinancing, top up, pembangunan, renovasi, hingga take over dari bank lain. 

Program ini menawarkan banyak keuntungan, seperti: 

  • Proses pengajuan pinjaman yang mudah dan cepat
  • Biaya kredit ringan dengan suku bunga kompetitif
  • Jangka waktu pinjaman/tenor hingga 20 tahun
  • Uang muka (DP) mulai dari 10%
  • Objek yang dibiaya berupa rumah tapak, apartemen, condotel, ruko, dan rukan 
  • Dilengkapi dengan asuransi jiwa kredit dan asuransi kerugian/kebakaran

KPR Sejahtera FLPP BRI

Selain KPR non-subsidi, BRI juga memiliki program KPR subsidi. Melalui KPR Sejahtera FLPP, program ini diberikan untuk Masyarakat Berpenghasilan Rendah (MBR) dengan total penghasilan maksimal Rp8 juta per bulan (suami dan istri). KPR Sejahtera FLPP diberikan untuk rumah pertama atau bagi mereka yang belum memiliki rumah, belum pernah mendapatkan subsidi perumahan, wajib dihuni dan tidak boleh dijual/disewakan/dikontrakan selama 5 tahun pertama. 

Program KPR ini menawarkan beberapa keuntungan. Mulai dari tenor pinjaman hingga 20 tahun, suku bunga rendah 5% p.a. fixed selama jangka waktu kredit, serta bebas PPN dan premi asuransi. 

Baca Juga:  7 Tips Memilih Notaris atau PPAT untuk Jual Beli Rumah

Suku Bunga BRI

Di penghujung tahun 2022 kemarin, Bank Indonesia (BI) menaikkan suku bunga acuan yang menyentuh hingga level 5,5%. Namun, Bank BRI menjadi menjadi salah satu bank yang belum menaikkan suku bunga KPR. 

Seperti dilansir dari Kompas.tv, Sekretaris Perusahaan Bank BRI Aestika Oryza Gunarto menyebutkan saat ini suku bunga KPR BRI dimulai dari 2,77% fixed 1 tahun hingga 4,97% fixed 5 tahun.

Persyaratan Mengajukan KPR

Berencana untuk mengambil KPR? Terdapat sejumlah persyaratan yang perlu Anda taati dan dokumen administrasi yang perlu disiapkan sebelum mengajukan pinjaman. Berikut ini dokumen dan persyaratan mengajukan KPR.

  1. Mengisi formulir aplikasi KPR. 
  2. Berusia minimal 21 tahun atau sudah menikah.
  3. Melampirkan dokumen kredit yang dibutuhkan. Dokumen berupa fotokopi KTP, KK, NPWP, pas foto suami/istri terbaru, dan slip gaji. 
  4. Membuka rekening BRItama. 
  5. Lokasi tempat tinggal/lokasi bekerja/usaha/praktek debitur berada di kota di mana kantor cabang berada. 

Simulasi KPR Bank BRI

Mengetahui simulasi KPR membantu Anda memperoleh gambaran jumlah angsuran yang harus dibayarkan setiap bulannya, berdasarkan perhitungan jumlah pinjaman pokok, bunga yang berlaku, dan jangka waktu pinjaman. Hal ini akan memudahkan Anda memilih KPR dari bank yang paling sesuai dengan kondisi keuangan Anda. 

BRI memiliki kalkulator KPR yang membantu Anda mengetahui besaran angsuran rumah incaran Anda. Berikut ini simulasi KPR-nya. 

Sebagai contoh, Anda membeli rumah bekas di Camila Residence Tangerang dengan harga Rp770 juta. Rencananya, Anda akan mengambil kredit KPR selama 10 tahun, berikut simulasi cicilannya setelah Anda membayar DP senilai Rp100 juta.

  • Pokok KPR: Rp770.000.000 – DP Rp100.000.000 = Rp670.000.000
  • Suku bunga: 5% fixed 1 tahun
  • Tenor: 10 tahun

Estimasi angsuran KPR setiap bulannya adalah Rp7.106.389.

Baca Juga:  Pengertian dan Cara Beli Rumah KPR

Penutup

Demikian informasi seputar KPR BRI terbaru 2023. Beli rumah bekas siap huni dengan harga terbaik di Pashouses. Ada ratusan rumah dijual di Jabodetabek dengan proses anti ribet dan aman 100%. 

Tim kami juga akan membantu proses pengajuan KPR karena Pashouses telah bekerja sama dengan banyak bank besar di Indonesia. Setiap rumah yang dijual di Pashouses sudah BEBAS biaya notaris, BPHTB, dan biaya KPR yang umumnya sekitar 11% dari harga rumah dengan S&K berlaku. Informasi lebih lanjut, kunjungi Pashouses.id

Share:
Panduan Terkait