Panduan » Living » 7 Desain Dapur Minimalis ala Drama Korea

7 Desain Dapur Minimalis ala Drama Korea

desain dapur minimalis
Daftar Isi

Pengaruh Korea di Indonesia tidak hanya pada drama, musik, dan fashion saja, tetapi hingga ke desain interior. Jika Anda sering menonton drama Korea, pasti tidak asing dengan desain interior ala Korea yang mengedepankan warna-warna lembut, termasuk pada desain dapur minimalis nan cantik yang menjadi favorit para milenial. 

Untuk mendapatkan desain dapur ala Korea pun terbilang mudah. Berikut ini beberapa inspirasi dapur minimalis yang kerap Anda temukan di drama Korea. 

Dapur Maskulin ala “The World of Married”

Dapur Maskulin ala The World of Married
Sumber: Popmama

Tak hanya alur cerita yang menguras emosi, rumah pemeran The World of Married juga menjadi sorotan. Memiliki rumah bergaya industrial, hal ini juga terlihat pada area dapur yang menampilkan sisi maskulin. Hal ini dapat dilihat dari kitchen set yang didominasi oleh warna hitam dan abu-abu dengan aksesoris dapur yang minim bisa menjadi inspirasi Anda. 

Dapur dengan Nuansa Pastel ala “Welcome Waikiki”

Dapur dengan Nuansa Pastel ala "Welcome Waikiki"
Sumber: dramahunter

Inspirasi desain dapur minimalis selanjutnya bisa Anda temukan pada drama Korea Welcome Waikiki. Anda bisa menggabungkan ruang dapur yang mungil dengan meja makan bernuansa pastel. Meskipun menggunakan warna-warna pastel yang cantik, konsep dapur ini masih memiliki kesan classy. Sesuai dengan namanya, gunakan peralatan dapur yang minim tetapi fungsional untuk menambah kesan minimalis. 

Dapur yang Menyatu dengan Living Room ala “Hometown Cha-Cha-Cha”

Dapur yang Menyatu dengan Living Room ala "Hometown Cha-Cha-Cha"
Sumber: alacasa

Serial komedi romantis Hometown Cha-Cha-Cha tak hanya membuat penontonnya terhibur dengan alur ceritanya, tetapi juga salfok dengan gaya interior. Rumah minimalis milik Yoon Hye-Jin bisa menjadi inspirasi Anda, khususnya pada area dapur yang menyatu dengan living room. 

Untuk membedakan area living room dengan dapur, terdapat meja makan yang menjadi partisi. Penggunaan kabinet dapur berwarna lime green menambah kesan vintage dan lembut pada ruangan tersebut. 

Baca Juga:  15 Ide Model Partisi Ruang Tamu dan Ruang Keluarga

Modern Minimalis yang Elegan ala “Because This is My First Life”

Modern Minimalis yang Elegan ala "Because This is My First Life"
Sumber: dramabeans

Inspirasi desain dapur minimalis selanjutnya berasal dari drama Korea berjudul Because This is My First Life. Meskipun berlatar apartemen, bukan berarti tidak bisa diterapkan pada hunian rumah Anda.  

Mengusung konsep minimalis modern, dapur ini menggabungkan area dapur, sink, dengan meja makan kecil yang cocok diaplikasikan pada rumah kecil. Gunakan warna abu-abu, putih, dan hijau emerald untuk menambahkan kesan modern yang elegan. Tambahkan rak gantung kecil sebagai dekorasi untuk memperindah area dapur rumah. 

Dapur Simpel di Ruangan Sempit ala “Because This is My First Life”

Dapur Simpel di Ruangan Sempit ala "Because This is My First Life"
Sumber: dramahunter

Masih dari drama Korea yang sama, dapur minimalis tak hanya penggunaan perabotan yang multifungsi saja, tetapi juga bagaimana memanfaatkan celah ruang yang bisa dijadikan area dapur. Konsepnya cukup sederhana karena tidak membutuhkan banyak perabotan. 

Seperti pada dapur tersebut, yang hanya memiliki area kompor, kulkas, rak piring, dan sink, dan kabinet bawah untuk tempat penyimpanan. Meskipun simpel, bukan berarti Anda tak bisa membuatnya menarik. Gunakan warna-warna cantik yang senada dengan furniture yang digunakan. Anda juga bisa menambahkan keramik bermotif pada area kitchen set

Rustic Style ala “Goblin”

Rustic Style ala "Goblin"
Sumber: dramahunter

Tema rustic kerap digunakan pada hunian berkonsep alami yang menggunakan material kayu, batu, dan lainnya. Meskipun identik dengan konsep alami, bukan berarti tidak bisa dipadukan dengan konsep modern. Seperti desain dapur minimalis bergaya rustic dari series Goblin. Anda bisa memadukan exposed brick walls yang ditambahkan dengan kitchen set modern industrial.  

Dapur Colorful ala “The Perfect Match”

Dapur Colorful ala "The Perfect Match"
Sumber: dramahunter

Sepintas saat melihat desain dapur ini, mungkin Anda akan teringat dengan dapur nenek yang penuh dengan tempelan sticker di dinding,  penuh dengan gantungan, dan meja makan vintage bermaterial kayu. 

Baca Juga:  15 Inspirasi Model Pagar Tembok Unik Minimalis untuk Rumah Anda

Meskipun terkesan berantakan, desain dapur ini juga bisa menjadi inspirasi Anda. Gunakan dekorasi yang menggabungkan beberapa warna untuk menambah kesan colorful yang menyenangkan.

Penutup

Demikian informasi seputar desain dapur minimalis ala drama Korea. Dapur yang cantik dan menarik tak hanya akan menambah semangat memasak, tetapi juga bisa meningkatkan nilai hunian Anda, apalagi jika dapur sudah dilengkapi dengan kitchen set. 

Jual rumah dengan harga terbaik hanya di Pashouses. Dapatkan penawaran harga dalam waktu 5 hari dengan proses yang mudah. Informasi lebih lanjut, kunjungi Pashouses.id

Share:
Panduan Terkait