Panduan » Living » Perbedaan Lantai Vinyl dan Lantai Parket, Mana yang Terbaik?

Perbedaan Lantai Vinyl dan Lantai Parket, Mana yang Terbaik?

Perbedaan Lantai Vinyl dan Lantai Parket
Daftar Isi

Penggunaan lantai kayu pada hunian semakin populer akhir-akhir ini. Tak hanya memberikan kesan natural, lantai kayu juga bisa menciptakan nuansa hangat dan elegan. Lantai vinyl dan lantai parket merupakan dua opsi lantai kayu yang memang kerap dibandingkan saat seseorang ingin membuat lantai rumah kayu, karena sangat cocok untuk banyak konsep rumah, mulai dari rustic, industrial, klasik, hingga minimalis.

Meskipun keduanya mirip dan sama-sama bermotif serat kayu, baik lantai vinyl ataupun lantai parket memiliki perbedaan.

Perbedaan Vinyl dengan Parket

Sekilas serupa, tetapi tak sama. Berikut ini perbedaan lantai vinyl dan lantai parket sehingga bisa menjadi pertimbangan Anda.

Material Utama 

Lantai vinyl dan parket memiliki permukaan yang mirip, padahal keduanya menggunakan material utama yang berbeda. Parket sendiri merupakan  pelapis lantai yang terbuat dari bahan kayu asli. Sementara lantai vinyl menggunakan bahan sintetis  Polyvinyl Chloride atau PVC. 

Harga Vinyl dan Parket

Perbedaan lantai vinyl dan lantai parket selanjutnya adalah harga. Harga pasaran lantai vinyl lebih murah dibandingkan lantai parket karena menggunakan bahan yang berbeda.  Anda dapat memilih antara kedua lantai ini menyesuaikan dengan anggaran yang Anda miliki.

Perbedan Motif

Dari segi motif, lantai vinyl memiliki motif yang lebih beragam karena berbahan dasar sintetis sejenis PVC. Dengan begitu Anda tak hanya menemukan motif lantai vinyl kayu saja, tetapi hingga motif batu alam dan lainnya. Hal ini memungkinkan Anda untuk memilih motif lantai vinyl yang bisa disesuaikan dengan gaya interior suatu ruangan. 

Baca Juga:  13 Perpaduan Warna Gorden dan Tembok yang Menarik untuk Rumah Anda

Sementara untuk lantai parket, motif yang tersedia sangat terbatas karena menggunakan bahan dasar kayu asli. Hal ini yang membuat motif lantai parket akan menyesuaikan dengan jenis kayu yang digunakan sebagai material dasarnya.

Daya Tahan

Daya tahan lantai vinyl vs parket juga berbeda. Lantai vinyl memiliki keunggulan lebih mengingat  terbuat dari bahan PVC yang elastis dan kuat, sehingga dapat digunakan di dalam atau di luar rumah.  

Sedangkan untuk lantai parket, lantai ini tidak memiliki daya tahan yang kuat karena terbuat dari kayu asli yang dapat dimakan rayap. Jenis lantai ini juga tidak dapat sering terkena air karena takut akan membusuk. Lantai parket juga kurang cocok digunakan untuk area outdoor karena mudah menyusut pada cuaca ekstrem. 

Cara Pemasangan

Hal yang membedakan lainnya pada lantai vinyl dan parket ada cara pemasangan. Cara pemasangan lantai vinyl terbilang mudah karena Anda hanya tinggal menempelnya ke lantai dengan menggunakan lem. Anda dapat memasang lantai vinyl sendiri jika ingin menghemat biaya. Sedangkan untuk lantai parket, pemasangannya cukup rumit karena harus dipasang seperti puzzle dan diperkuat dengan palu.

Perawatan Lantai Vinyl vs Parket

Banyaknya perbedaan antara lantai vinyl dengan parket, membuat keduanya memiliki cara perawatan yang berbeda juga. Perawatan lantai vinyl terbilang lebih mudah karena cukup dengan menggunakan kain basah untuk membersihkannya. Sedangkan untuk lantai parket sedikit sulit karena jika terkena air terus menerus, lantai parket akan cepat lembab dan keropos.

Biaya Jasa Pemasangan Vinyl dan Parket

Berbicara mengenai biaya pemasangan lantai vinyl sudah pasti memiliki perbedaan, yang mana lantai vinyl memiliki harga yang lebih terjangkau daripada parket. Ketahui berapa biaya pemasangan lantai vinyl dan parket.

Baca Juga:  17 Kombinasi Warna Cat Kamar Tidur Terbaik

Harga Borongan Lantai Vinyl & Parket per Meter

Sebelum mengetahui harga jasa borongan pemasangan lantai vinyl dan parket, Anda perlu mengetahui harga lantai vinyl per meternya. Sebagai informasi, ada beberapa jenis lantai vinyl, seperti vinyl plank, vinyl tile, vinyl roll, dan vinyl click yang masing-masing memiliki harga yang berbeda. Sebagai referensi, berikut ini daftar harga lantai vinyl terbaru dikutip dari bursabangunan.com.

Vinyl Roll

PRODUKUKURANTEBALLUASHARGA/ROLL
Wood Roll 1.2 mm20m X 2m1.2 mm40 m²Rp 3,000,000
Wood Roll 1.6 mm20m X 2m1.6 mm40 m²Rp 4,300,000

Vinyl Tile

PRODUKUKURANTEBALISILUASHARGA/BOX
Borneo30 cm X 30 cm1.5 mm55 pcs5 m²Rp 500,000
Maxwell30 cm X 30 cm1.5 mm55 pcs5 m²Rp 475,000
Uvi Lucky30 cm X 30 cm1.5 mm49 pcs4 m²Rp 350,000
Nexwood30 cm X 30 cm2 mm33 pcs3 m²Rp 400,000
Woosoung45 cm X 45 cm3 mm16 pcs3.31 m²Rp 648,000

Jika ingin membandingkan harga pasang parket dan lantai vinyl, Anda juga perlu mengetahui harga parket. Dilansir dari epropertyrack, berikut ini daftar harga borongan pasang lantai parket per meter sesuai dengan jenis dan ukurannya. 

JenisKeteranganHarga
Lantai Parket Solid UnfinishedFinishing Melamine 2 KompRp 125.000
Lantai Parket Solid UnfinishedFinishing PU/PolyurethaneRp 145.000
Lantai Parket Solid Sudah FinishUnder Layer FoamRp 42.000
Lantai Parket LaminateUnder Layer FoamRp 35.000
Lantai Parket EngineeredUnder Layer FoamRp 35.000
Lantai ParketUkuran 1.2 cm x 5 cm x 20 cmRp 160.000
Lantai ParketUkuran 1.2 cm x 5 cm x 25 cmRp 180.000
Lantai ParketUkuran 1.2 cm x 5 cm x 30 cmRp 210.000
Lantai ParketUkuran 1.2 x 5 cm x 30 cm – 60 cmRp 210.000
Lantai Parket KW 2Semua UkuranRp 145.000

Cara Menghitung Biaya Borongan Pasang Vinyl dan Parket

Untuk mengetahui berapa biaya borongan pemasangan lantai, Anda perlu mengetahui luas bidang pekerjaan yang akan dipasang vinyl atau parket. Sebagai contoh Anda akan memasang lantai parket pada ruang tamu ukuran 6 m x 4 m dengan pekerja borongan, maka cara menghitungnya adalah sebagai berikut. 

Baca Juga:  11 Inspirasi Desain Pojok Baca di Rumah yang Cozy Banget

Diketahui

  • Panjang ruangan: 6 meter. 
  • Lebar ruangan: 4 meter. 

Perhitungan:

  • Luas lantai= Panjang x lebar
  • Luas lantai = 6 m x 4 m = 24 m2.
  • Ongkos borongan : Harga borongan x Luas lantai.
  • Ongkos borongan : Rp 140.000 x 24 m2 = Rp 3.360.000.

Jadi, estimasi biaya pemasangan lantai parket untuk ruangan berukuran 24m2 dengan menggunakan sistem borongan berkisar Rp3.360.000. Namun, perlu diketahui jika estimasi biaya tersebut hanya mencakup ongkos tenaga kerja borongan, belum termasuk pembelian material lantai parket atau vinyl. Umumnya, ongkos kerja borongan pemasangan lantai vinyl akan lebih murah daripada parket.

Vinyl VS Parket, Lebih Bagus Mana?

Kedua jenis lantai tersebut memiliki kelebihan dan kekurangannya masing-masing. Tinggal Anda sesuaikan dengan selera, anggaran, dan kebutuhan rumah Anda. Lantai vinyl memiliki keunggulan dari segi harga yang relatif murah dibanding lantai parket. Selain itu cara pemasangan serta perawatan jenis lantai ini juga cukup mudah. 

Lantai parket juga memiliki keunggulannya tersendiri. Jenis lantai ini menggunakan bahan dasar kayu asli yang dapat memberikan rumah terkesan mewah. Jenis lantai ini juga memiliki keunikan tersendiri karena menggunakan kayu asli sehingga memiliki corak khas kayu.

Penutup

Demikian informasi seputar perbedaan lantai vinyl dan lantai parket beserta estimasi biaya pemasangan. Tidak hanya membuat hunian Anda lebih estetik dan mewah, pemasangan lantai vinyl atau parket bisa menjadi daya tarik saat Anda menjual rumah. 

Jual rumah bekas dengan harga terbaik dan proses anti-ribet hanya di Pashouses. Hanya dengan memasukkan data dan foto rumah melalui website Pashouses, Anda bisa mendapatkan penawaran dalam 5 hari setelah melengkapi data. Informasi lebih lanjut, kunjungi Pashouses.id.

Share:
Panduan Terkait